Cocmonvistar.com – Mencari tips cara membuat blog yang menghasilkan uang, anda berada di tempat yang tepat. Hingga saat ini blog atau weblog menjadi salah satu media yang sangat populer di internet. Jurnal online ini menjadi sarana untuk berbagai hal, mulai dari sekedar menulis hingga karir profesional di dunia blogger.
Kalau anda membuka halaman ini, tentu sudah bisa di tebak anda pasti tertarik untuk membuat blog. Nah, disini kita akan bahas semuanya yang kamu perlukan untuk membangun sebuah blog. baca sampai habis, ya.
Blog itu Apa, Sih?
Blog adalah sebuah media internet berupa teks dan gambar dengan berbagai topik. Biasanya, Tulisan dalam blog di sebut dengan postingan.
Media yang di tampilkan di blog pun bermacam-macam. Seperti, Majalah digital, catatan pribadi, pameran online hingga situs pembelajaran online. blog umumnya memuat teks, gambar dan video. pengunjung bisa berinteraksi dengan pemilik blog dengan cara menulis komentar di postingan.
Apa Beda Blog dan Website?
Banyak yang beranggapan bahwa blog dan website itu sama, padahal perbedaannya cukup signifikan.
Blog memiliki sifat yang dinamis karena konten blog selalu di perbaharui dan di update secara berkala. Sementara itu, Website bersifat statis karena konten jarang sekali di perbaharui. itu karena, website berisi konten yang baku seperti halaman produk, informasi layanan dan konten tentang website,
Cara Membuat Blog Pribadi Mudah dan Lengkap
Kali ini kita akan bahas tuntas cara membuat blog mulai dari menentukan topik blog hingga memilih provider hosting yang bagus dan pengelolaan blog. Tidak sampai di situ, kita juga akan berikan tips blogging supaya kedepannya bisa sukses.
Berikut ini adalah hal yang harus di lakukan sebelum membuat blog yang menghasilkan uang.
- Tentukan Niche Blog
- Pilih Webhosting Terbaik
- Install Platform Pengelolaann Blog
- Publikasikan Konten dan Kembangkan Blog
- Promosikan Blog
- Hasilkan Uang dari Blog
1.Tentukan Niche Blog
Topik atau Niche blog menjadi salah satu kunci kesuksesan sebuah blog untuk blog pribadi maupun blog profesional. yang paling bagus adalah blog yang membahas topik yang kita sukai.
Misalnya, kita berprofesi sebagai Desainer. Maka anda bisa memilih topik blog desain. namun karena desain masih mimiliki arti yang luas. anda bisa mencoba untuk mengulas topik yang lebih spesifik namun tetap dalam topik yang sama. misal desain logo, desain baju atau desain website.
Jika anda saat ini sedang menjalankan sebuah proyek atau membangun sebuah bisnis online, anda bisa membagikan seputar informasi layanan serta informasi mengenai visi dan misi bisnis online anda melalui blog.
Pembaca yang tertarik dengan pembahasan yang di sajikan akan singgah di blog anda. dengan begitu anda dapat mendapatkan user baru dengan mudah. solusi yang bagus bukan!
Memilih topik blog memang membutuhkan waktu yang cukup lama. namun dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini, anda bisa lebih menentukan topik blog yang paling tepat.
1. Buat Daftar Hal yang Anda Sukai atau Anda Kuasai, Misalnya seperti hobi anda, skill yang sudah anda kuasai atau kegiatan sehari-hari seperti berkebun.
2. Cari dan Riset Blog dengan Topik yang Sama, Lihat blog dengan topik yang sama, konten apa saja yang mereka muat. misalnya seperti tutorial, review atau berita terbaru. kemudian anda bisa terapkan di blog anda.
3. Pilih Niche yang Spesifik. Misalnya, niche teknologi merupakan topik yang sangat luas. Pasti banyak yang menggunakan topik ini di blog. Jadi, persempit topik ini agar lebih spesifik seperti tutorial hp samsung atau review kamera nikon dan juga spesifikasi hp samsung.
Baca Juga: Niche Blog Terbaik dan Paling Menguntungkan
4. Cari Tahu Niche yang Menjual, Apakah ada produk jualan yang di jangkau oleh niche blog yang anda pilih. dan apakah produk tersebut tersebut menggunakan Adwords. misalnya blog otomotif, niche bisnis, niche olahraga dan juga niche kecantikan.
Dari beberapa niche di atas masing-masing memiliki iklan adwords yang relevan. contohnya niche otomotif memiliki iklan adwords yang relevan seperti produk otomotif sepeda motor, mobil dan juga perlengkapan otomotif lainnya.
5. Pilih Niche Blog yang Kamu Kuasai. Setiap pembaca tentu menginginkan informasi yang lengkap dan memuaskan untuk memuaskan rasa keingintahuan mereka terhadap informasi yang di butuhkan.
Apabila anda hanya asal menulis postingan, pembaca juga hanya mendapatkan informasi yang setengah-setengah. Jadi, pilih niche blog yang benar-benar anda sukai dan kuasai.
6. Belajar dari Blog Lain dengan Niche yang Sama. Sering-sering lah membaca blog dengan niche yang sama. anda bisa pelajari mulai dari topik pembahasan, kategori apa saja yang mereka tulis hingga hal apa yang sedang trending di niche tersebut.
2. Pemilihan Hosting yang Tepat
Setelah menentukan Niche blog, selanjutnya adalah memilih hosting. web hosting merupakan sarana untuk mengonlinekan website anda agar orang-orang dapat mengunjungi website anda.
Selain itu hosting adalah sebuah server yang di gunakan untuk menyimpan seluruh file dan aset-aset penting pada sebuah website. Selain itu hosting juga merupakan sebuah tempat bagi media pendukung postingan seperti foto dan video.
Baca di sini 6 Web Hosting Indonesia Terbaik
Pemilihan hosting yang tepat juga berpengaruh terhadap performa website loh. Jadi pilihlah web hosting yang tepat.
3. Daftarkan Nama Domain
Nama domain merupakan nama URL yang di miliki sebuah website. Nama domain juga merupakan salah satu kunci keberhasilan suatu website. Jadi jangan terburu-buru mendaftarkan nama domain anda.
Tips :
- Buatlah nama domain yang menarik dan mudah di ingat
- Jika bisa, sisipkan keyword di dalamnya (contoh: domainesia, hostinger, bisnisku)
- Gunakan name generator untuk memperoleh nama domain yang potensial.
Jika anda sudah menentukan nama domain anda, cek ketersediaan anda di penyedia domain.

Cek ketersediaan dan daftarkan nama domain anda di penyedia domain. saya contohkan di niagahoster, Masuk disini niagahoster.co.id
4. Install Platform Blog di Webhosting
Sebelumnya perlu kita ketahui CMS adalah sistem pengelolaan konten. Dengan cms kita bisa membangun sebuah blog atau website tanpa melakukan coding.
Platform cms terbaik rekomendasi kami adalah WordPress. Karena berbagai fitur unggulan yang di tawarkan. Sebenarnya masih ada satu lagi platform yang bagus dan gratis, yaitu blogspot. Hanya saja fiturnya tidak selengkap wordpress. Baca disini Cara Membuat Blogspot.
Cara Membuat Blog di WordPress
WordPress menjadi platform rekomendasi kami karena berbagai keunggulan yang dimilikinya. Seperti, tampilan yang minimalis yang mempermudah pengguna dalam mengelola blog. Tersedia berbagai plugin untuk mengoptimalkan blog dan juga ribuan theme wordpress yang bisa di pilih.
Pastikan anda sudah membeli hosting, jika belum bisa klik di bawah ini ada sedikit promo khusus untuk pembelian hosting dari niagahoster. Beli Hosting di Niagahoster

Langkah-langkah membuat blog di wordpress:
- Masuk menu hosting dan klik kelola hosting
- Setelah itu masuk ke menu WP Management dan pilih Install WordPress
- Lengkapi dan isi semua data
- Setelah semua selesai, klik Install WordPress dan tunggu hingga selesai
Masuk ke Admin Area untuk mengelola blog anda. Caranya ketikkan di addres bar [domainanda.com]/wp-admin/
. di browser anda.

Pilih Tema Blog Anda, caranya klik menu tampilan kemudian klik Tema. ada banyak sekali pilihan tema wordpress yang bisa andapilih sesuai keinginan anda dan ini gratis.

Install Plugin yang di perlukan, Ada ratusan plugin gratis disini. anda bisa manfaatkan untuk mengoptimalkan kinerja blog anda.

Rekomendasi plugin yang wajib anda miliki:
- Jetpack, untuk mempunyai fitur statistik, performa blog dan fitur untuk meningkatkan kualitas blog.
- Lite Speed Cache, untuk membersihkan file sampah cache dan js/script di blog anda.
- YOAST SEO, memiliki fitur untuk meningkatkan postingan menjadi SEO-friendly.
- Wordfence, memiliki fitur keamanan blog dari berbagai hal yang tidak di inginkan.
Cara Menulis Blog di WordPress
Klik Laman untuk membuat halaman blog seperti Tentang kami, Desclaimer, Privacy Policy dan Kontak.

Pilih Pos dan klik tambah baru, untuk membuat postingan blog. postingan blog adalah isi konten blog anda.
5. Publikasi Konten & Mulai Kembangkan Blog
Anda bisa mulai publikasikan konten di blog. Mulai dari membuat laman penting seperti Kontak, Privacy Policy dan Tentang kami. kemudian, anda bisa mulai mengisi isi konten blog sesuai dengan Niche yang anda pilih.
Sembelum anda mulai menulis postingan blog, yang anda lakukan adalah riset kata kunci atau riset keyword sesuai dengan topik blog anda. hal ini untuk mengoptimasi blog anda supaya ramai pengunjung. Cara Riset Keyword untuk Optimasi Blog
Berikut ini adalah cara menulis postingan blog yang baik :
- Susun Kerangka Postingan Terlebih Dahulu, Sebelum anda membuat tulisan pada postingan. ada baiknya membuat kerangka postingan terlebih dahulu. mulailah dari membuat daftar poin poin penting dari isi postingan yang akan anda tulis. Kemudian anda bisa menerapkan Heading. serta menguraikan struktur H1 sampai H5 dan meletakkan keyword di dalamnya.
- Buat Tulisan yang Informatif dan Menarik, Selanjutnya anda bisa mulai mengembangkan tulisan dari poin poin yang anda tulis sebelumnya. Ketika menulis pikirkanlah Audiens anda . Buatlah konten yang anda kuasai dan jangan mempublikasikan konten yang tidak anda kuasai atau anda tidak punya waktu banya untuk menguliknya lebih jauh.
- Tambah Media agar Postingan Lebih Menarik, Sebagai seorang blogger tentu anda ingin blog anda mempunyai banyak pengunjung. Selain kualitas konten, anda juga harus kreatif. Tambahkan media grafis seperti foto atau media grafis lain agar postingan anda terlihat menarik dan lebih hidup.
- Hindari Kata Musiman di URL Postingan, Hindari kata atau frasa musiman kata yang di maksud disini meliputi tanggal, tahun dan tren musiman yang tidak berulang. Misalnya “Lebaran 2022“. Jangan tambahkan jenis kata atau frasa ini di dalam URL postingan anda. karena akan membuat postingan anda seperti ketinggalan jaman. Jika ingin menambahkan kata tersebut, anda bisa menambahkannya di dalam postingan atau di judul postingan.
- Cek Ejaan dan Keterbacaan Kalimat, Jika sudah selesai menulis, cek ulang tulisan anda melalui preview. apakah ada kesalahan ejaan kata atau kalimat yang berputar-putar atau berulang cek di Typoonline. buat kalimat yang mudah di mengerti dan posisikan diri anda sebagai pembaca atau orang awam.
- Tambahkan CTA di Dalam Artikel, Buatlah CTA (call to action) dalam postingan, bisa dalam bentuk teks sederhana saja. seperti mengajak pengunjung membaca artikel terkait, membeli produk dan mengunjungi situs tertentu. Setidaknya, dalam satu postingan harus ada satu CTA meskipun bentuknya sederhana.
- Fokus Satu Topik, Fokus dalam satu topik dulu, jangan berganti-ganti topik. karena pengunjung akan betah membaca di blog anda dan menarik kemungkinan pengunjung untuk membaca artikel lain di blog anda. hati senang cuan pun datang.
6. Kembangkan Blog
Buat strategi khusus untuk mengembangkan blog anda, lakukan langkah berikut ini:
- Tujuan, tentukan tujuan pertama anda membuat blog. apakah anda ingin mendatangkan 2000 pengunjung di blog anda pada akhir bulan. Atau mengoptimasi dua postingan agar muncul di halaman pertama google dalam waktu 2 minggu.
- Riset Audiens, siapa target pengunjung blog anda. cari tahu konten apa yang mereka suka, apa saja masalah-masalah yang sering di temui dan platform media sosial apa saja yang sering di gunakan.
- Riset Kata Kunci yang Berpotensi, seperti yang kita bahas sebelumnya di setiap postingan harus memiliki kata kunci di dalamnya. tentukan kata kunci target yang nantinya bisa membawa blog anda ke halaman pertama google. Anda bisa menggunakan tools gratis seperti Google Keyword Planner, Ahref Keyword Explorer dan Semrush Keyword Research.
- Buat Jadwal Posting, tujuannya adalah agar anda konsisten dan rutin membuat postingan. Dengan membuat jadwal posting anda akan tahu, kapan harus menulis dan kapan harus mempublikasikan.
7. Promosikan Blog
Butuh waktu lama untuk blog menempati halaman terdepan di mesin pencarian google. untuk itu upaya yang di lakukan adalah mempromosikan blog. bagikan konten ke media sosial, promosikan melalui mailing list dan jalankan backlink. cek performa blog melalui Google Analytics.
Berikut ini adalah beberapa tips agar blog populer dan memiliki banyak pengunjung.
Promosikan melalui orang terdekat, Beritahu orang-orang terdekat anda jika anda saat ini mempunyai blog sendiri. mintalah bantuan mereka untuk membagikan melalui media sosial.
Submit URL ke Search Engine, Setelah menerbitkan postingan, submit url ke mesin pencari google.Supaya postingan di index di mesin pencari google. buatlah akun Google kemudian Submit URL ke google webmaster. Anda juga bisa submit url ke mesin pencari lain seperti Bing.
Jadilah Blogger yang Aktif, Kunjungi blog, media sosial, forum dan media lain yang berhubungan dengan niche anda. bergabunglah dengan komunitas bukan hanya sebagai seorang blogger namun juga sebagai audiens. cari tahu apa minat dan kebutuhan mereka.
Aktif di Jejaring sosial, Salah satu hal yang di lakukan untuk mendapat kunjungan blog lebih banyak adalah dengan mengikuti blog lain yang masih dalam satu jangkauan niche. Tulis komentar dan mulai bangun koneksi.
Buat Guest Blog, Tawarkan jasa menulis postingan di blog lain. pastikan reputasi blog memiliki reputasi yang baik dan masih satu niche dengan blog anda.
Mailing List, Kirim email ke pembaca seputar update postingan terbaru blog anda atau penawaran mendatang. dengan begini akan memperbesar peluang anda untuk mendapatkan kunjungan ke blog anda.
Promosikan dengan Iklan di Google Adwords, Metode promosi dengan mengiklankan blog adalah cara terbaik untuk menaikkan trafik blog. Anda bisa memasang iklan di facebook atau di Google Adwords. gunakan metode ini jika anda memang memiliki budget yang lebih.
8. Mulai Menghasilkan Uang dari Blog
Selain sebagai tempat untuk menyalurkan hobi dan berbagi informasi yang bermanfaat. blog juga menjadi salah satu hal yang bisa menghasilan pundi-pundi uang.
Tentu ada beberapa syarat yang harus di penuhi agar blog anda bisa menghasilkan uang. seperti trafik yang stabil dan kelayakan blog.
Pasang Iklan di Blog
Google Adsense menjadi salah satu platform untuk menghasilkan uang dari blog. Pilihlah iklan yang relevan dengan niche blog dan audiens anda.
Afiliasi blog‘
Program afiliasi juga merupakan salah satu hal untuk mendapatkan penghasilan dari blog. di program afiliasi anda bisa bekerja sama dengan pemilik usaha untuk menawarkan produk mereka yang nantinya anda akan mendapatkan komisi.
Jual Produk dan Layanan
Jual produk dan layanan di blog anda sendiri. caranya adalah dengan menginstall plugin e-commerce seperti WooCommerce. berikan kemudahan pengunjung untuk memilih produk dan melakukan pembayaran.
Membuka Space Iklan
Jika blog anda sudah bertrafik tinggi, tidak menutup kemungkinan untuk pihak lain memasang iklan di blog anda. Tujuannya adalah untuk meningkatkan eksposure. pembayaran biasanya di hitung per minggu atau perbulan.
Portofolio Online
Anda bisa mengubah blog tersebut menjadi sebuah portofolio diri anda dan anda bisa menawarkan jasa sesuai skill anda. Seperti saja penulisan artikel, jasa desain atau jasa lain.
Mungkin itu dulu yang kita bahas di pertemuan kali ini, tentang cara membuat blog yang menghasilkan. jika anda masih mengalami kesulitan bisa menulisnya di kolom komentar. Terimakasih