COCMONVISTAR, di dalam game mobile legends terdapat banyak sekali pilihan skin hero, sayangnya tidak semua skin bisa kita dapatkan secara gratis. Jadi kita harus membelinya terlebih dahulu agar bisa menggunakan skin tersebut.
Sedikit bicara tentang skin pada mobile legends, skin merupakan item yang di gunakan untuk merubah tampilan hero, pada setiap hero mempunyai beberapa pilihan skin yang bisa di gunakan. Selain merubah tampilan hero, skin juga akan menambah point pada demage dan juga menaikkan HP pada hero.
Skin bisa di beli menggunakan diamond, nah diamond ini tidak bisa kita dapatkan secara gratis, kita harus membelinya terlebih dahulu menggunakan real money alias uang asli atau bisa juga menggunakan pulsa. Di balik itu ternyata ada beberapa cara mendapatkan skin Mobile Legends secara gratis. Yuk kita simak caranya di bawah ini.
Cara Mendapatkan Skin Mobile Legends Gratis
Login Tiap Hari
Cara mendapatkan skin gratis yang pertama adalah dengan melakukan Login setiap hari. Setiap awal login biasanya akan muncul event hall, nah event inilah yang kita manfaatkan untuk mendapatkan skin gratis. Biasanya pada hari ketujuh kita login akan mendapatkan satu item yang berisikan skin hero gratis.
Memenfaatkan Lucky Spin
Cara kedua adalah dengan memanfaatkan Lucky Spin. Montoon selalu memberikan Lucky Spin gratis setiap 2 minggu sekali. Di permainan lucky spin ini ada beberapa hadiah, nah jika beruntung kamu bisa mendapatkan skin hero secara gratis.
Main di Liga Tinggi
Cara mendapatkan skin hero gratis selanjutnya adalah dengan main di liga tinggi. Di setiap season (tiga bulan sekali)moonton akan memberikan skin gratis bagi para pemain yang berhasil main di liga master atau lebih tinggi.
Menggunakan Fragment
Selain Battle Point (BP) , Diamond dan Ticket. Masih ada lagi item yang bisa di gunakan untuk membeli hero dan unik nya item ini bisa kita dapatkan secara gratis. Item ini adalah premium skin fragments dan rare skin fragments.
Nah kedua item ini jika sudah terkumpul bisa kita tukarkan dengan skin hero di Mobile Legends. untuk mendapatkan kedua item ini memang sedikit sulit, namun kita tetap bisa mendapatkannya melalui berbagai event yang ada di game Mobile Legends.
Itulah beberapa Tips Mendapatkan Skin hero Mobile Legends Gratis.jika masih bingung kamu bisa bertanya dengan berkomentar di bawah.